Pentingnya Imun Tubuh Optimal Dalam Melawan Penyakit
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Sistem imun yang kuat adalah kunci untuk menjaga kesehatan tubuh serta melawan risiko penyakit. Tidak hanya itu, sistem imun tubuh juga memiliki fungsi yang luar biasa dalam menurunkan risiko terjadinya infeksi virus atau bakteri penyebab penyakit. Maka dari itu, penting untuk selalu menjaga sistem imun tetap kuat.
Informasi yang diperoleh INDUSTRY.co.id, Rabu (25/5/2022) menyebutkan bahwa sistem imun merupakan hal yang kompleks dan sangat terkait dengan sel-sel, organ, serta jaringan di dalam tubuh. Menjaga sistem imun tetap kuat merupakan hal penting yang perlu agar tubuh terhindar dari ancaman risiko penyakit. Untuk menjaga system imun banya cara yang bisa dilakukan, yaitu dengan Olahraga teratur, Kualitas istirahat tercukupi, Kelola stress, Asupan gizi tercukupi, Konsumsi suplemen penjaga imun tubuh. Dan kabar baiknya, untuk menjaga imun tubuh kuat dan sehat kita dapat mengonsumsi suplemen yang mengandung formula alami “Resveratrol”. Resveratrol adalah polifenol, senyawa alami yang ditemukan pada tanaman. Polifenol memiliki sifat antioksidan kuat untuk membantu melindungi tubuh dari stres oksidatif dan kerusakan sel. Resveratrol ditemukan dalam sejumlah makanan dan minuman—termasuk anggur, kacang tanah, kakao, anggur merah, juga berasal dari berbagai tumbuhan yang dapat digunakan dalam suplemen. Berdasarkan penelitian Resveratrol memiliki banyak peran dalam membantu menjaga kesehatan : 1. Sebagai sumber anti oksidan kuat Dengan adanya kandungan istimewa Resveratrol sebagai fitokimia antioksidan kuat sangat membantu membersihkan tubuh dari spesies oksigen reaktif (ROS) dan radikal bebas lainnya (untuk memerangi stres oksidatif). 2. Ketahanan dan umur panjang seluler. Penurunan jumlah mitokondria yang ada dalam sel adalah tanda penuaan dan berbagai masalah kesehatan. Adanya Resveratrol dan Koenzym Q10 dalam resvoplus membantu mengatur dan melindungi kesehatan mitokondria dan biogenesis (alias sintesis mitokondria), yang meningkatkan umur panjang jantung, otak, dan seluruh tubuh. 3. Perlindungan terhadap syaraf otak/ Neuroprotektif. Berbicara tentang umur panjang dan sehat, adanya kandungan Resveratrol dan Koenzym Q10 telah terbukti meningkatkan aliran darah otak dan meningkatkan memori dan fungsi kognitif secara keseluruhan.