Indahnya Wisata Bahari di Togean Island Sulawesi Tengah

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 12 Mei 2018 - 14:40 WIB

 Togean Island Sulawesi Tengah (Foto Dok Industry.co.id)
Togean Island Sulawesi Tengah (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Pencinta wisata bahari wajib tahu Togean Islands atau Pulau Togean. Pulau Togean ini merupakan kepulauan yang sejak tahun 2004 berstatus taman nasional terletak di Teluk Tomini, Sulawesi Tengah, tepatnya di Kabupaten Tojo Una-una.

Pulau Togean dengan luas mencapai 292.000 hektar yang berupa lautan dan daratan seluas 70.000 hektar. Dengan luas ini menjadikan Togean taman nasional laut terbesar di Indonesia. Togean sendiri terdiri dari 6 pulau utama yaitu Pulau Batudaka, Waleabahi, Malenge, Una-una, Talatakoh, dan Waleakodi beserta ratusan pulau-pulau kecil lainnya.

Togean dikenal kaya akan terumbu karang dan berbagai biota laut yang langka dan dilindungi. Togean Islands memiliki keindahan dan keajaiban panorama atas dan bawah lautnya. Dengan lokasi yang berada di jantung coral triangle, Togean memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi di laut. Bomba Atoll adalah satu tempat dari puluhan site untuk wisata snorkeling/diving yang terbaik. Dan menjadikan pulau ini sebagai wisata bahari yang indah di Indonesia.

“Keunggulan Togean Islands ini kita termasuk di coral triangle, terumbu karang di triangle itu ekosistem terumbu karang yang penting, meliputi gugusan dari Filipina, Malaysia, Papua Nugini, Jepang dan Australia. Terumbu karang di Kepulauan Togean kaya akan keanekaragaman hayati laut dengan 4 type terumbu karang yakni, karang tepi (fringing reef), karang penghalang (barrier reef), karang tompok (patch reef), dan karang cincin (atoll),” ujar Fandi Staff Pusat Dinas Pariwisata Tojo Una-Una pada Gebyar Wisata dan Budaya Nusantara Expo 2018 (11/5), di Jakarta.

Mayoritas suku disini adalah Suku Bajo dengan sebutannya “sea gypsy” atau “manusia laut”, dan juga suku togean. Untuk akses menuju pulau togean ini sudah mudah dijangkau. 

“sekarang kita ada penerbangan  dari kota palu ke ampana, penerbangan sehari sekali dan rutin. Dari ampana sudah ada kapal cepat yang langsung ke togean kurang lebih memakan waktu 1,5 jam. Jadi aksesnya sudah ada dan mudah” katanya.

Penginapan di pulau Togean pun sudah banyak tersedia.

“Penginapan disana sudah banyak, resort kelas-kelas bintang 2, 3 dan ada sekitar 60 hotel penginapan termasuk resort” ungkapnya

Untuk kulinernya sendiri pulau Togean memiliki ciri khas makanan yang terbuat dari bahan dasar sagu dan jagung.

“Kuliner disana ciri khasnya berbahan dasar sagu, jagung dan bahan-bahan laut seperti kerang” imbuhnya.

Pulau Togean juga sudah banyak dikunjungi wisatawan dari mancanegara seperti dari eropa, pada 2017 kunjungan wistawan asing mencapai 16 ribu orang. Dari wisatawan nusantara sendiri sudah mencapai 30 ribu orang. 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Cambridge University Press and Assessment menggelar acara perdana bertajuk Cambridge English for Indonesia

Selasa, 26 November 2024 - 21:54 WIB

Cambridge English Tegaskan Komitmen Tingkatkan Kualitas Bahasa Inggris di Indonesia

Cambridge University Press and Assessment menyelenggarakan acara perdana Cambridge English for Indonesia: Building a Brighter Future Together! di Hotel Le Meridien, Jakarta.

Agen BRILink di Merauke Papua

Selasa, 26 November 2024 - 20:24 WIB

Keberadaan AgenBRILink di Wilayah Transmigrasi Merauke Dorong Kemajuan Ekonomi Lokal

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. terus memperkuat komitmennya dalam pemberdayaan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dengan memberikan akses pembiayaan dan pendampingan intensif bagi…

BRI Insurance dapat penghargaan

Selasa, 26 November 2024 - 19:51 WIB

BRI Insurance Kembali Sabet Penghargaan di Acara Corporate Governance Perception Index

BRI Insurance (BRINS) berhasil dianugerahi penghargaan bergengsi di acara CGPI Award 2024 dengan kategori Trusted Company Based on Corporate Governance Perception Index (CGPI). Acara ini diselenggarakan…

Dorong Inovasi Bisnis Perumahan, BTN Gelar Ajang Kompetisi Housingpreneur

Selasa, 26 November 2024 - 19:34 WIB

Dorong Inovasi Bisnis Perumahan, BTN Gelar Ajang Kompetisi Housingpreneur

Yogyakarta – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) menggelar ajang kompetisi ide, keterampilan, dan bisnis di bidang perumahan bertajuk BTN HousingPreneur. Ajang tersebut digelar untuk…

BlueBand apresiasi Kartika Sari.

Selasa, 26 November 2024 - 19:24 WIB

BlueBand Apresiasi Kartika Sari 50 Tahun Hadirkan Produk Bakery Berkualitas

BlueBand memberikan plakat apresiasi “50th Golden Anniversary Partnership” kepada Kartika Sari atas kerjasama yang telah terjalin selama 50 tahun karena memilih BlueBand sebagai bahan baku…