Asian Agri Raih Riau Investments Award 2016

Oleh : Herry Barus | Kamis, 15 Desember 2016 - 18:02 WIB

Kebun Kelapa Sawit (Ist)
Kebun Kelapa Sawit (Ist)

INDUSTRY.co.id - Asian Agri Group melalui anak perusahaan PT Inti Indosawit Subur Kebun Buatan dan Ukui, meraih penghargaan Riau Ivestmenst Award 2016 dalam kategori Penanam Modal Dalam Negeri (PMDN).

"Untuk PMDN terbaik, kami berikan pada Asian Agri. Dan Siak, terpilih sebagai kabupaten tujuan investasi terbaik di Riau," ucap Kepala Badan Penanaman Modal dan Promosi Daerah Provinsi Riau, Ismaili Fauzi di Pekanbaru, Kamis (15/12).

Riau Investment Award 2016 telah digelar Pemprov Riau dihadiri Sekdaprov Ahmad Hijazi, Deputi Bidang Promosi dan Penanaman Modal BKPM Himawan Hariyoga, Konsul Malaysia Hardy Hamdin, perwakilan kabupaten/kota, dan sejumlah perusahaan di Pekanbaru, Rabu (14/12) malam,

Kepada Antara, Ismaili jelaskan, terdapat sembilan kategori diantaranya PMDN terbaik, nilai investasi penanaman modal asing dan PMDN terbaik, infrastruktur investasi terbaik, dan kabupaten/kota dengan investasi terbaik.

Dia mengatakan, pemberian penghargaan itu sudah dimulai sejak tahun 2007 dengan tujuan untuk mendorong kinerja pemerintah kabupaten/kota, dan sekaligus memotivasi penanam modal berinvestasi di Riau.

"Ini sebagai wujud kita dalam memberikan apresiasi kepada kabupaten/kota, agar lebih berupaya ciptakan iklim investasi di daerahnya," katanya.

Deputi Bidang Promosi dan Penanaman Modal BKPM Himawan Hariyoga saat acara mengatakan, penghargaan ini diharapkan bisa dapat lebih memacu kinerja dan prestasi daerah terutama dalam menciptakan iklim investasi yang baik.

"Bagi yang belum menang, kami minta agar tetap aktif dan optimis dalam mengikuti perlombaan ini. Sebagai informasi Riau berada pada posisi sembilan di Indonesia sebagai target investasi penanam modal, dan di Sumatera berada peringkat dua setelah Sumatera Selatan," terangnya.

Usai menerima penghargaan disampaikan Sekdaprov Ahmad Hijazi, Head CSR and Sustainability Asian Agri, Welly Pardede menjelaskan, penghargaan ini merupakan suatu kebanggan tersendiri bagi perusahaan.

Penghargaan itu, ucapnya, sebagai motivasi agar terus berbuat yang terbaik, sehingga keberadaan perusahaan senantiasa bermanfaat luas khususnya bagi masyarakat tempatan dan lingkungan.

"Ke depan, kami terus berupaya dengan semaksimal mungkin berikan kontribusi terutama bagi kemajuan, kesejahteraan bangsa, dan negara," tuturnya.

Riau Investment Award pada tahun ini mengangkat tema "Peningkatan Kualitas Pelayanan dalam Memberikan Kemudahan Investasi Infrastruktur, Kemandirian Energi dan Pariwisata yang Berbasis Budaya Melayu Menuju Visi Riau 2025".(Hrb)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Eat Pizza, pizza 25cm yang viral di Korea, kini hadir di Indonesia.

Selasa, 26 November 2024 - 18:19 WIB

Setelah Viral di Korea, Eat Pizza Buka Cabang Pertama di Jakarta

Dengan berbagai varian pizza yang terinspirasi dari cita rasa Korea, Eat Pizza siap menghadirkan pengalaman kuliner unik, pizza persegi panjang ukuran 25cm yang disiapkan hanya dalam waktu 5…

Penutupan IN2MF 2024.

Selasa, 26 November 2024 - 17:51 WIB

Indonesia International Modest Fashion Festival (IN2MF) 2024 Torehkan Rekor Dunia

IN2MF 2024 mengukir prestasi dengan mencetak rekor dunia sebagai Festival Modest Fashion Berbasis Wastra dengan Koleksi Terbanyak, yakni 1.550 koleksi dari 208 desainer lokal dan 10 desainer…

Acer edu summit 2024

Selasa, 26 November 2024 - 17:33 WIB

Acer Indonesia Dorong Transformasi Teknologi Pendidikan Berbasis Human Intelligence

Sebagai bentuk nyata komitmen dalam mendukung kemajuan pendidikan nasional, Acer Indonesia hari ini (26/11) kembali menyelenggarakan Acer Edu Summit 2024, acara tahunan berupa seminar sehari…

Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Anggoro Eko Cahyo

Selasa, 26 November 2024 - 16:50 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Gelar Social Security Summit 2024, Hadirkan Solusi Lepas dari Middle Income Trap

BPJS Ketenagakerjaan secara resmi menggelar "Social Security Summit 2024". Langkan tersebut sebagai upaya mendorong produktivitas pekerja dan pertumbuhan ekonomi nasional melalui optimalisasi…

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin Upacara Penutupan Pendidikan Reguler (Dikreg) Ke-52 Sekolah Staf dan Komando Tentara Nasional Indonesia (Sesko TNI) TA 2024, bertempat di Markas Komando Sesko TNI, Jl. R.A.A. Martanegara No.11, Bandung, Jawa Barat, Selasa (26/11/2024).

Selasa, 26 November 2024 - 16:47 WIB

Panglima TNI Pimpin Upacara Penutupan Dikreg Sesko TNI Ke-52, Sebanyak 187 Perwira Lulus dan Siap Hadapi Tantangan Global dan Nasional

(Puspen TNI) - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin Upacara Penutupan Pendidikan Reguler (Dikreg) Ke-52 Sekolah Staf dan Komando Tentara Nasional Indonesia (Sesko TNI) TA 2024,…